Soal PPKN Tema 9 Subtema 1 karya Maya Zahira


Bismillah. Perkenalkan nama saya Maya Zahira, saya duduk di kelas 5 dan sekolah di SDN Ditotrunan 01 Lumajang. Kali ini saya akan membuat dan sekaligus memberikan materi ke pada teman-teman semua. Saya akan mengambil materi PPKN Tema 9 
Subtema 1 tentang Sikap Persatuan dan Kesatuan.
        Di setiap daerah tentunya memiliki kekhasan masing-masing, baik berupa penduduk, maupun budaya. Namun demikian tentu saja antar daerah yang satu dengan yang lain tetap menjunjung persatuan dan kesatuan.

SOAL PPKN TEMA 9 SUBTEMA 1
1.    Sebutkan salah satu contoh perilaku yang mencerminkan sikap persatuan dan kesatuan!
2.    Salah satu makna penting di dalam persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia antara lain....
3.    Apa arti dari hidup rukun?
4.    Sebutkan satu contoh manfaat dari hidup rukun!
5.    Perilaku yang mana mencerminkan tentang adanya saling pengertian agar nantinya tercipta perdamaian dan persaudaraan disebut....
6.    Apa arti dari Bhinneka Tunggal Ika ?
7.    Apa saja yang termasuk contoh jenis keragaman budaya?
8.    Dalam keberagaman diperlukan....
9.    Sikap saling menghargai kelompok-kelompok atau antara individu dalam masyarakat atau ruang ringkup lainnya disebut....
10. Suatu kondisi dalam masyarakat yang terdapat banyak perbedaan dalam berbagai bidang disebut....

SELAMAT MENGERJAKAN
&
SEMOGA SUKSES




KUNCI JAWABAN

1.    Membersihkan lingkungan bersama-bersama
2.    Menjalin rasa kemanusiaan
3.    Hidup rukun merupakan hidup saling menghormati dan menyayangi antar sesama manusia
4.    Hidup menjadi lebih harmonis
5.    Kerukunan sendiri
6.    Berbeda-beda tetapi tetap satu jua
7.    Upacara adat, rumah adat, tari-tarian, dan berbagai macam lagu daerah
8.    Sikap toleransi
9.    Toleransi
10. Keberagaman


Terima Kasih telah mencoba soal diatas. Setelah mencoba soal diatas, jangan lupa komentar dan mengirim hasil nilai nya ya. Dan jika soal saya menarik tolong share atau sebarkan alamat Website saya kepada orang lain.

0 Response to "Soal PPKN Tema 9 Subtema 1 karya Maya Zahira"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan